Fitri Carlina baru saja membuktikan bahwa pilihannya untuk menekuni musik dangdut tidak salah. Jumat (5/2/2021) akhir pekan kemarin, ia dipercaya tampil dalam acara “Konser Amal Internasional Ladies Football Super Bowl Week Hybrid” di Tampa Bay, Florida, Amerika Serikat.
Mengingat kondisi wabah Covid-19 di dunia, Fitri akhirnya tampil secara virtual. Dalam kesempatan itu, ia berduet dengan penyanyi Amerika, Eskoh membawakan lagu “Only Option”, serta menyanyikan single terbarunya,” Wingi Odading Saiki Semongko”.
“Nggak nyangka, ya. Bahkan sampai sekarang pun aku seperti nggak percaya. Lewat acara ini, dangdut menggema di Amerika. Terimakasih buat tim di Amerika maupun di Indonesia yang sudah mensuport acara ini,” kata Fitri Carlina kepada NAGASWARA News, Rabu (10/2/2021).
Meski kebagian tampil secara virtual, Fitri Carlina tetap berbangga karena selain dapat ikut berpartisipasi dalam acara amal tersebut, penampilannya juga ditonton oleh kalangan elit dan selebriti dunia terutama di Amerika.
“Walau masih virtual, tapi tetap bangga. Alhamdulillah. Selain acara amal dunia, juga langsung ditonton oleh kalangan elit selebriti Amerika,” tambah penyanyi yang dikenal lewat hits “ABG Tua” itu.
Menurut Fitri Carlina, sejak memutuskan terjun ke dunia musik, dangdut sudah jadi pilihan hatinya. Ia tak memungkiri, di awal-awal karirnya, banyak teman-teman memandang sebelah mata dengan musik dangdut yang ia pilih.
“Dulu kan kata teman-teman apaan sih pilih dangdut. Tapi aku tetap semangat. Makanya jangan pernah malu kita itu berkecimpung di dunia dangdut,” sebut istri pilot Hendra Sumendap itu.
Lewat dangdut, Fitri Carlina sudah melanglang buana ke berbagai negara. Tahun 2017 yang lalu, penyanyi asal Banyuwangi, Jawa Timur itu juga pernah manggung dalam acara “Indonesia Culinary Festival” di kota Houston, Amerika Serikat.
“Karena memang kalau kita fokus dan tekun di situ, kita pun akan dilirik. Karena kita benar-benar mencurahkan semua kemampuan terhadap apa yang kita cintai, dalam hal ini dnagdut. Bukan aku yang menawarkan proposal, tapi malah Amerika sana yang cari kita,” katanya. www.nagaswara.co.id (A3)
Mau tau berita lainnya, baca disini