Berkah! Band Wali Bersyukur Masih Dapat Kerja di Masa Pandemi

 Berkah! Band Wali Bersyukur Masih Dapat Kerja di Masa Pandemi

Berkah! Band Wali Bersyukur Masih Dapat Kerja di Masa Pandemi

Para personil band Wali; Apoy (gitar), Faank (vokal), Ovie (keyboard) dan Tomi (drum) mengungkapkan rasa syukur mereka, masih tetap dapat bekerja dan berkarya di masa pandemi seperti sekarang.

Dunia musik seperti mati suri. Tidak ada kerjaan manggung, Wali sebaliknya malah mendapatkan kesempatan bermain sinetron. Sinetron “Amanah Wali 4” yang mereka mainkan pun berlanjut dari sinetron Ramadan jadi sinetron reguler.

Sejak Ramadan kemarin, sinetron itu sudah masuk musim ke-5. Sekarang, RCTI kembali mengagendakan sinetron “Amanah Wali 5” menjadi salah satu sinetron andalan yang tayang secara reguler mulai Rabu (19/5/2021) kemarin.

Faank, vokalis Wali mengibaratkan keberadaan band Wali saat ini seperti perjalanan agama Islam. Mengutip perkataan Nabi Muhammad SAW, pada awal kedatangannya agama Islam dianggap aneh. Dan suatu saat nanti, Islam pun bakalan dianggap aneh pula.

“Saya mencoba mengkiaskan pada diri sendiri dan diri Wali. Ya Allah, Alhamdulillah saat ini Wali termasuk grup band yang aneh. Aneh ya, musim pandemi masih bisa kerja. Aneh ya, musim pandemi masih bisa dapat gaji. Aneh ya, musim pandemi masih bisa ngelaksanain pengajian di base camp Wali dan lokasi syuting. Ya Allah, mudah-mudahan keanehan ini terus-terusan menjadi keanehan yang berkah,” kata Faank lewat konten yang tayang di akun YouTube Wali TV.

Pemilik nama lengkap Farhan Zainal Muttaqin itu menambahkan, betapa beruntungnya orang-orang yang masih bisa bekerja di masa pandemi sekarang. Tidak banyak orang yang bisa seperti itu, di antaranya aadalah Wali dan keluarga besarnya.

“Sedikit sekali dari hamba Allah yang bisa bersyukur. Makanya Wali saat ini, saya pribadi, bersyukur banget dalam keadaan termasuk golongan orang-orang yang sedikit,” tambah Faank.

Sebagai rasa syukur Wali, selepas Lebaran Idul Fitri kemarin, band dengan hits seperti “Cari Jodoh” dan “Cari Berkah” itu menggelar acara “Halal Bi Halal 2021 Keluarga Berkah Wali Indonesia” di base camp Wali di Tangerang, Banten.

Acara tersebut diikuti keluarga besar manajemen Wali (Wakalima Berkah Indonesia). Acara halal bi hala rutin dilaksanakan Wali setiap tahun. Mengingat masih di masa pandemi, kali ini Wali sengaja menggelar acara itu di base camp mereka.

Banyak hadiah menarik yang dibagi, terutama dua hadiah motor. Di tahun-tahun sebelumnya, Wali memberikan hadiah ibadah umroh gratis bagi keluarga besarnya.

Apoy, motor penggerak band Wali menyampaikan rasa syukurnya dalam momen tersebut. Ia menyebut, di saat orang lain karam kapalnya, Wali justru asyik bermain di atas ombak yang besar. Oleh karena itu, ia sangat bersyukur dengan berkah tersebut.

“Di saat yang lain karam kapalnya, di saat yang lain tenggelam itu kapalnya, kita malah asyik bermain di atas ombak yang besar. Tidak bukan, kalau itu semua karena rencana Allah yang hebat, Allah sayang sama kita, Allah yang tahu kita sering mengetengahkan keberkahan yang ada di keluarga ini,” tutur Apoy. www.nagaswara.co.id (A3)

Mau tau berita lainnya, baca disini

Share :
0 0 votes
Article Rating
0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Related post