Dua hari menjelang bulan Ramadan, penyanyi asal Riau, Andrigo, bertolak dari Jakarta menuju kampung halamannya di Pekanbaru, Riau. Andrigo menjalankan ibadah puasa di kampung halaman bersama orang tua dan keluarganya.
“Alhamdulillah setelah menyelesaikan pekerjaan membuat single religi ‘Cari Berkah’ bersama Hesty Klepek Klepek, Nurie Melanie dan Selvi Kitty. Igo menyempatkan diri untuk pulang kampung agar bisa beribadah puasa di kampung halaman,” ungkap Andrigo kepada NAGASWARA News, Selasa (13/4/2021).
Menurut pelantun single “Pacar Selingan” itu, beribadah puasa di kampung halaman sangat menyenangkan. Selama berada di rumah orang tua, Andrigo bisa meminta sang bunda memasak masakan kesukaannya untuk sahur dan berbuka puasa.
“Untuk berbuka puasa nanti Igo sudah minta sama ibunda dimasakan sarden balado dan tumis telur puyuh kesukaan Igo. Semoga lancar dalam beribah puasa hari ini. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan untuk umat Islam yang menjalankan,” pungkas penyanyi kelahiran 26 September 1987 itu. www.nagaswara.co.id / Tim NMC
Mau tau berita lainnya, baca disini