Selvi Kitty Pilih Dangdut Karena Gampang Cari Uang

 Selvi Kitty Pilih Dangdut Karena Gampang Cari Uang

Selvi Kitty dikenal publik sebagai salah satu penyanyi dangdut di Indonesia. Namanya cukup dikenal lewat lagu dangdut berjudul “Cintaku Sekuat Tiang Listrik.

Namun, siapa sangka jika perjuangan berat harus dilewati Selvi untuk bisa mencapai karir seperti sekarang.
Waktu SMP, ia mengawali jadi penyanyi sebagai anak band. Namun, ia pun dipaksa dangdut sama orang tua agar gampang cari uang.
“Waktu SMP aku suka musik karena jadi anak band. Apalagi, aku vokalis di bandnya. Dari kecil aku suka sekali tampil, apalagi di acara pensi di sekolah, pokoknya paling heboh,” ungkap Selvi Kitty saat diwawancara Evelin dan Lucy di program Youtube Channel PodNCast NAGASWARA.
Meski awalnya terpaksa nyanyiin lagu-lagu dangdut, setelah tahu kalau nyanyi dangdut gampang dapat uang, akhirnya Selvi pun terbiasa dan mulai suka dengan genre musik dangdut.
“Pertama kali nyanyi tuh aku dibayar 30 ribu, itu waktu di kampung dulu, di Tasikmalaya,” lanjut Selvi bercerita.
Selvi mengenang, orang tuanya sempat merelakan sepeda motor keluarga sebagai biaya dirinya ke Jakarta untuk mengikuti ajang pencarian bakat di sebuah stasiun televisi swasta.
Hingga akhirnya ia bisa masuk dapur rekaman. Saat ini sudah lebih dari sepuluh single ia luncurkan bersama NAGASWARA.
Perjuangan jatuh bangun Selvi membuahkan hasil yang tak mengecewakan. Selvi kini bisa mendapatkan uang hingga puluhan juta setiap kali manggung.
“Kalau sekarang di Jakarta, bayaran aku sekitar Rp 30 juta lah. Kalau di luar bisa sampai Rp 50 juta,” ujar Selvi Kitty yang kini lebih banyak berakting di sinetron laga. www.nagaswara.co.id /Tim NMC
Mau tau berita lainnya, baca disini
YouTube Video
Share :
5 1 vote
Article Rating
1 Comment
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
Alinka
Alinka
3 years ago

jaman covid gini apa masih gampang cari uang lewat dangdut?

Related post